Jepang Melanjutkan Perjuangan di Kualifikasi Piala Dunia 2024

Timnas Jepang bakal jalani lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dua pertandingan terdekat yang akan di lalui Timnas Jepang cukup tidak mudah dan ini merupakan ujian sesungguhnya untuk Samurai Biru.

Timnas Jepang sementara memuncaki Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga. Jepang mengoleksi enam poin dari dua lagi yang sudah di lauinya, hasil kemenangan 7-0 atas China dan 5-0 atas Bahrain. Dua laga selanjutnya di Oktober ini, Timnas Jepang ditantang dua lawan berat. Mereka adalah Arab Saudi dan Australia.

Jepang akan bertandang ke Arab Saudi pada 11 Oktober. Kemudian di kandang sendiri, Jepang menjamu Australia pada 15 Oktober. Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu menyebut dua tim tersebut merupakan tim-tim kuat di Asia. Maka, inilah ujian Samurai Biru yang sesungguhnya.

“Kami akan menghadapi dua tim terkuat. Seperti biasa, kami akan mempersiapkan dengan matang dan memberikan segalanya di lapangan,”ujarnya dilansir dari Kyodo News

“Tantangan beratnya adalah menghadapi cuaca (laga kontra Arab Saudi-red),” sambungnya.

Arab Saudi sebelumnya ditahan imbang Indonesia 1-1 dan menang dramatis atas China 2-1. Sementara Austalia, kalah dari Bahrain 0-1 dan terpaksa di tahan imbang Indonesia 1-1 di kandang sendiri.

Di klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga, Arab Saudi berada di posisi kedua sementara dengan mengumpulkan empat poin. Sedangkan Australia di posisi kelima dengan mengumpulkan satu poin hasil menahan imbang Indonesia kala bermain di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version